Insomnia (Gangguan Tidur)

 Home / Berita /Insomnia (Gangguan Tidur)
Insomnia (Gangguan Tidur)

Insomnia (Gangguan Tidur)

Insomnia (Gangguan Tidur)

Instalasi Pelayanan Humas & PKRS bekerja sama dengan Satuan Medik Fungsional Jiwa mengadakan Kegiatan Promosi Kesehatan Rumah Sakit dengan mengangkat topik: “Insomnia”. Acara ini dilaksanakan di Klinik Jantung dengan narasumber dr. Mardi Susanto Sp.KJ pada hari Rabu, 20 Februari 2018, Pukul 08.00 s/d 09.00

Kegiatan edukasi ini dihadiri oleh lebih kurang 30 pasien & keluarga yang sedang menunggu. Dalam kegiatan PKRS ini, disampaikan oleh narasumber mengenai apa itu insomnia? Kesulitan untuk memulai atau mempertahankan tidur dan pada saat bangun merasa tidak segar

Apa penyebab Insomnia:

Gaya hidup:

  • tidur siang
  • Bekerja pada jam tidak menentu
  • makanan dan minuman
  • Alkohol
  • Kafein
  • Rokok
  • Makan berat menjelang tidur

Gangguan fisik:

  • Radang sinus
  • Penyakit jantung
  • Penyakit metabolik
  • Radang sendi
  • Asma
  • Nyeri pinggang
  • Obat-obatan

Psikologis:

  •  Depresi
  •  Cemas
  • Stress

Ada beberapa jenis insomnia, seperti initial insomnia kesulitan memulai tidur, middle insomnia kesulitan mempertahankan tidur dan late insomnia bangun dini hari. Tanda dan gejala insomnia, Kesulitan memulai tidur, Kesulitan mempertahankan tidur disertai sering terbangun pada tengah malam dan sulit tidur kembali, Terbangun dini hari dan tidak dapat tidur kembali,Kesulitan tidur mengganggu pekerjaan, sekolah, kehidupan sosial, aktivitas sehari-hari, Berlangsung sedikitnya 3 kali/minggu dan Berlangsung selama 3 bulan. Dampak dari Insomnia, Penurunan konsentrasi dan daya ingat, Malas dan tidak bertenaga, Badan terasa lemah,kelelahan, dan sakit kepala.

Apa yang dapat dilakukan apabila kita insomnia, jadwalkan waktu tidur dan bangun, kondisikan kamar menjadi tempat yang nyaman untuk tidur, lakukan kegiatan yang nyaman sebelum tidur, hindari kafein, nikotin, alkohol, dan makan berat sebelum tidur, hindari tidur siang >30 menit, lakukan olahraga secara rutin, membaca buku, mendengarkan musik, mandi, jauhkan gadget, suhu sejuk, ventilasi baik, suasana tenang dan nyaman, batasi aktivitas lain ditempat tidur. Kapan anda perlu ke klinik jiwa rumah sakit umum pusat persahabatan, jika Sudah mengganggu aktivitas pekerjaan sehari-hari, Sudah tidak bisa ditangani sendiri dan Terjadi setiap hari dan semakin parah.