TINGKATKAN RESPON TIME KEGAWAT DARURATAN RSUP PERSAHABATAN ADAKAN PELATIHAN EKG

 Home / Berita /TINGKATKAN RESPON TIME KEGAWAT DARURATAN RSUP PERSAHABATAN ADAKAN PELATIHAN EKG
TINGKATKAN RESPON TIME KEGAWAT DARURATAN RSUP PERSAHABATAN ADAKAN PELATIHAN EKG

TINGKATKAN RESPON TIME KEGAWAT DARURATAN RSUP PERSAHABATAN ADAKAN PELATIHAN EKG

Jakarta. Penyakit Jantung dan pembuluh darah masih menjadi salah satu penyebab kematian nomor satu didunia termasuk Indonesia. Angka kematian karena kardiovaskular lebih tinggi dua kali lipat dari kematian akibat kanker. Keluhan yang muncul pada pasien dengan kelainan kardiovaskular sering kali dalam kondisi gawat darurat dan harus mendapat pertolongan segera untuk mencegah kematian.

 

Perkembangan ilmu dan teknologi penanganan penyakit kardiovaskular maju sangat pesat, hal ini menjadi tuntutan untuk peningkatan sumber daya manusia. Untuk itu RSUP Persahabatan mengadakan pelatihan Interprestasi EKG bagi tenaga perawat  hari Kamis Tanggal 10 Oktober 2019, bertempat di Gedung Pusat Simulasi Respirasi.

 

Pelatihan yang diselenggarakan berkat kerjasama Bidang Keperawatan dengan Instalasi Pendidikan dan Pelatihan RSUP Persahabatan menyajikan materi untuk mendukung kompetensi tenaga perawat dalam permasalahan penyakit kardiovaskular, antara lain Interprestasi Pembacaan Gambaran EKG, Tatalaksana pasien syok Kardiogenik dan Tatalaksana Pasien STEMI dan NSTEMI yang diberikan kepada 752 tenaga perawat akan dibagi menjadi 19 gelombang dengan 40 orang disetiap gelombang.